Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

✓ 9 Resep Bumbu Botok Teri Tempe Paling Mudah dan Digemari

✓ 9 Resep Bumbu Botok Teri Tempe Paling Mudah dan Digemari
Bumbu botok teri tempe
Bumbu Botok Teri Tempe | Canva.com

Bumbu botok teri tempe - Kali ini boegist akan membagikan aneka resep bumbu botok, salah satu makanan yang berfungsi sebagai lauk yang cukup digemari oleh netizen atau masayarakat Indonesia.

Bagi yang belum pernah mencobanya, bisa sekalian langsung mempraktekkan cara bikin botok dengan resep yang kami sajikan. Caranya cukup mudah dan bahan-bahan untuk membuat bumbu botok juga gampang didapatkan, selain itu harganya juga cukup terjangkau. Pokoknya murah mreiah dan enak deh.

Oke, Langsung aja simak 9 resep bumbu botok teri berikut ini.

1. BOTOK AMPELA ATI
Bumbu Botok Teri Tempe | Canva.com
Bumbu Botok Teri Tempe | Canva.com

By : @dianayupuspitasari

Bahan :⁣

10 pasang ampela ati.⁣

6 buah tomat hijau, potong.⁣

8 buah cabe rawit.⁣

6 butir bawang merah, haluskan.⁣

4 siung bawang putih, haluskan.⁣

3 buah cabe rawit, haluskan.⁣

2 lembar daun salam.⁣

100 ml santan.⁣

Gula dan garam, secukupnya.⁣

⁣Cara Memasak:⁣

  1. Cuci bersih ampela ati. Rebus dengan sedikit garam hingga mendidih. 
  2. Cuci bersih. Tiriskan dan potong-potong.⁣
  3. Campur ampela ati dan semua bahan lainnya dalam wadah. Aduk-aduk. Koreksi rasa.⁣
  4. Siapkan selembar daun pisang. Ambil satu sendok sayur, tuang di atas daun pisang. Bungkus. 
  5. Kukus selama 45 menit. Sajikan.⁣

2. BOTOK LAMTORO
Bumbu Botok Teri Tempe | Canva.com
Bumbu Botok Teri Tempe | Canva.com

By @dianayupuspitasari⁣⁣⁣

Bahan :⁣⁣⁣

100 gram tempe semangit.⁣⁣⁣

250 gram tahu putih.⁣⁣⁣

50 gram lamtoro.⁣⁣⁣

100 gram kelapa muda parut.⁣⁣⁣

6 lembar daun jeruk, iris tipis.⁣⁣⁣

Bumbu Halus :⁣⁣⁣

8 butir bawang merah.⁣⁣⁣

5 siung bawang putih.⁣⁣⁣

5 buah cabe keriting.⁣⁣⁣

5 buah cabe rawit.⁣⁣⁣

1 ruas kunyit.⁣⁣⁣

1 ruas kencur.⁣⁣⁣

Gula garam secukupnya.⁣⁣⁣

Cara Memasak:⁣⁣⁣

  1. Potong dadu kecil tahu dan tempe. Letakan dalam wadah bersama lamtoro. 
  2. Siram dengan air mendidih dan diamkan selama 5 menit. Fungsinya supaya lamtoro ceplus-ceplus saat di botok dan tahu tempe jadi ga lembek dan mudah hancur kalau di botok nanti.⁣⁣⁣
  3. Campur bumbu halus dan kelapa parut. Koreksi rasa. 
  4. Jika sudah pas, campur kelapa parut yang sudah dibumbui dengan tahu, tempe, lamtoro dan daun jeruk.⁣⁣⁣
  5. Bungkus dengan daun pisang. Lalu kukus selama 45 menit. Sajikan.⁣⁣⁣

3. BOTOK JAMUR
Bumbu Botok Teri Tempe | Canva.com
Bumbu Botok Teri Tempe | Canva.com

Bahan:

300gr jamur tiram, suwir2 dan rebus dalam air mendidih sebentar saja, tiriskan lalu peras

100gr udang,buang kepala dan kulitnya

1/2 butir kelapa parut (pilih yg muda)

50ml air kelapa

Daun pisang untuk membungkus

Bumbu halus:

5siung bawang putih

2siung bawang merah

3buah cabe merah besar

1cm kencur

10buah cabe rawit

2cm lengkuas

1/2sdt ketumbar bubuk

1potong kecil tempe semanggit (optional)

Gula, garam, kaldu bubuk secukupnya

Cara Memasak:

  1. Goreng bawang putih, bawang merah, cabai merah dan cabai rawit dengan sedikit minyak hingga matang
  2. Haluskan bumbu yg sudah digoreng tadi bersama dengan kencur, lengkuas, ketumbar bubuk dan juga tempe semanggit
  3. Masukkan bumbu halus dan air kelapa kedalam parutan kelapa, bumbui dengan gula, garam, dan kaldu bubuk
  4. Koreksi rasa, jika sudah pas baru masukkan jamur dan juga udang (biasanya ibuk agak melebihkan sedikit gula dan garam karena setelah dikukus botok cenderung hambar)
  5. Bungkus membentuk tum dengan menggunakan daun pisang, kemudian kukus selama 30menit/hingga matang

4. BOTOK TEMPE TERI LAMTORO
Bumbu Botok Teri Tempe
Bumbu Botok Teri Tempe | Canva.com

Bahan :

2 papan kecil tempe - potong dadu

7 sdm Lamtoro

½ btr kelapa muda parut

5 sdm Teri Medan - cuci bersih

Daun salam secukupnya

Laos secukupnya

Tusuk gigi secukupnya

Daun pisang secukupnya - panaskan dikompor

Bumbu Uleg :

50 gr cabe merah keriting - goreng

6 baput kating - goreng

7 bamer

1 sdm gupas

1 sdt kaldu jamur

Garam secukupnya

Cara Memasak :

  1. Tempe, lamtoro, teri, kelapa, bumbu uleg uleni merata jadi satu. Tes rasa & sisihkan.
  2. Siapkan daun. Bungkus adonan botok, tambahkan daun salam dan laos. 
  3. Semat dengan tusuk gigi. Lakukan sampai habis.
  4. Didihkan kukusan & kukus botok +- 30 menit
  5. Sajikan

5. BOTOK PINDANG
Bumbu Botok Teri Tempe | Canva.com
Bumbu Botok Teri Tempe | Canva.com

Bahan :

3 keranjang ikan pindang uk. sedang,cuci bersih buang tulang & durinya

1/2buah kelapa parut, pilih yg agak muda

Daun pisang secukupnya

Bumbu halus:

5siung bawang putih

3siung bawang merah

3buah cabe merah besar

15buah cabe rawit

3cm lengkuas

Bumbu lain:

2buah tomat, iris2

Gula,garam,merica,kaldu bubuk secukupnya

Cara Memasak:

  1. Goreng bawang putih, bawang merah, cabai merah dan cabe rawit hingga matang
  2. Ulek bumbu yang sudah digoreng bersama dengan lengkuas, lalu masukkan parutan kelapa, tomat iris dan juga ikan pindang
  3. Bumbui dengan gula,garam,merica dan kaldu bubuk, aduk rata dan koreksi rasanya
  4. Siapkan daun pisang, beri adonan secukupnya, bungkus membentuk pepes lalu kukus hingga matang

6. BOTOK TAWON
Bumbu Botok Teri Tempe | Canva.com
Bumbu Botok Teri Tempe | Canva.com

Bahan:

500gr sarang lebah, pilih yg muda segar dan padat, rendam sebentar dng air panas lalu tiriskan

30gr fibercreme, bisa diganti 65ml santan kental

Bumbu halus:

7siung bawang putih

10siung bawang merah

4kemiri goreng

2cm jahe

1sdm ketumbar bulat

4buah cabai merah

10buah cabai rawit

Bumbu lain:

2cm lengkuas geprek

6lembar daun salam

4buah tomat, iris tipis

Gula, garam, merica, kaldu jamur secukupnya

Cara membuat:

  1. Tumis bumbu halus bersama lengkuas dan daun salam hingga harum
  2. Beri air secukupnya, bumbui gula, garam, merica dan kaldu jamur
  3. Masukkan santan/fibercreme, matikan api
  4. Koreksi rasanya, masukkan potongan sarang lebah dan irisan tomat
  5. Siapkan kukusan, ambil selembar daun pisang beri plastik diatasnya lalu letakkan lagi daun pisang diatas plastik
  6. Masukkan sarang lebah beserta kuahnya, bungkus membentuk tum, sematkan lidi
  7. Kukus selama 30menit/hingga matang
  8. Botok siap disajikan

7. BOTOK ATI AMPELA BUMBU RUJAK
Bumbu Botok Teri Tempe
Bumbu Botok Teri Tempe | Canva.com

Oleh: @banususanto

Bahan:

750 gr ati ampela (sekitar 7 pasang)

6 lembar daun pisang seukuran buat bungkus

3 lembar plastik seukuran buat bungkus

Minyak untuk menggoreng

Bumbu diblender jadi satu:

8 siung bawang merah

5 siung bawang putih

6 buah cabe merah besar

20 cabe rawit merah

1 buah tomat sedang

4 butir kemiri, disangrai

2 cm lengkuas, disangrai

3/4 sdm gula jawa

65 cc santan instan kental

400 cc air

Garam, kaldu bubuk secukupnya

Bumbu utuh:

3 lembar daun salam

6 lembar daun jeruk

15 cabe rawit utuh

3 buah tomat hijau, dipotong

3 buah cabe hijau besar, iris serong

Cara memasak:

  1. Goreng sebentar ati ampela (jangan terlalu lama agar tidak keras), tiriskan, lalu potong dadu.
  2. Susun berurutan daun pisang, ditengah plastik, dan daun pisang lagi di atas. Taruh daun di atas piring/mangkok.
  3. Taruh 1/3 bagian ati ampela ke atas daun, tuang 1/3 bagian bumbu blenderan. 
  4. Selanjutnya tambahkan 1 lembar daun salam, 2 daun jeruk, tomat hijau, irisan cabe hijau, dan cabe rawit merah.
  5. Bungkus dan semat daun pisang dengan lidi/tusuk gigi. Ulangi proses untuk sisa bahan lainnya (total 3 bungkus)
  6. Kukus bungkusan dalam api sedang 30-40 menit. Angkat. Botok ati ampela bumbu rujak siap disajikan.

8. BOTOK UDANG
Bumbu Botok Teri Tempe
Bumbu Botok Teri Tempe | Canva.com

by: @vhe.veronicaa

Bahan :

5 tahu kuning

500 gr udang ukuran kecil

300 gr kelapa parut (pilih kelapa muda)

2 butir telur

4 buah cabe hijau, iris tipis

1 batang daun bawang, iris tipis

4 lembar daun salam, sobek2

1½ sdt garam

1 sdt kaldu bubuk

Daun pisang untuk membungkus

Bumbu Halus :

8 siung bawang merah

3 siung bawang putih

5 buah cabe keriting

10 buah cabe rawit

1 ruas lengkuas

1 ruas kencur

Cara Membuat :

  1. Potong dadu tahunya. Bersihkan udang, buang kepala (sesuai selera)
  2. Campur rata bumbu halus dengan kelapa parut. Beri garam dan kaldu bubuk, koreksi rasanya, jika kurang bisa ditambahkan garam dan kaldu bubuk. Masukan telur, aduk rata.
  3. Masukan tahu, udang, daun salam, cabe hijau, dan daun bawang. Aduk sampai semua rata.
  4. Siapkan daun pisang, ambil 2-3 sdm botok, kemudian sematkan, lakukan hingga bahan habis.
  5. Kukus selama 30-45 menit atau sampai matang.
  6. Botok udang siap dihidangkan

9. BOTOK JAMUR 
Bumbu Botok Teri Tempe
Bumbu Botok Teri Tempe | Canva.com

by @hongmamacooking

Bahan :

5 Jamur tiram

5 Jamur kuping

1 papan Tempe

1 ikat kecil daun kemangi

1 batang bawang prey

1 tomat

1 telur

Daun pisang

Bahan bumbu halus :

2 siung Bawang putih

4 biji Bawang merah

1 ruas jahe

1 ruas kunyit

1 batang serai

2 lembar daun jeruk

10 biji Cabe keriting

1 sdt Garam

1 sdt Gula

1 sdt Kaldu jamur

2 sdm minyak goreng

(bisa tambahkan 2 sdm air untuk memudahkan blender)

Cara Membuat :

  1. Semua bahan botok (kecuali telur) dicuci bersih dan dipotong kecil.
  2. Semua bumbu halus dipotong kecil lalu di blender halus atau diulek.
  3. Campur bahan botok dan bahan bumbu halus menjadi 1 diwadah. Aduk rata.
  4. Siapkan daun pisang (panjang sekitar 25cm, lebarnya sesui lebar daun pisang). 
  5. Susun daun pisang ditumpuk 2 lapis. Taruh adonan botok sekitar 3 sendok dan lipat, sematkan tusuk gigi.
  6. Kukus dengan api sedang 25-30 menit.
  7. Sudah selesai, siap dinikmati 

Itulah tadi  9 resep bumbu botok teri tempe yang paling mudah dan digemari. Selamat berkreasi.